MASKAPAI penerbangan domestik tengah menjadi sorotan lantaran sering
menunda waktu keberangkatan. Kesalahan dikatakan tidak selalu terletak
pada maskapai bersangkutan.
General Manager Singapore Airlines David Lau menyatakan, seringnya terjadi
keterlambatan
(delay) kedatangan maupun keberangkatan pesawat tak bisa sepenuhnya
menjadi kesalahan penerbangan domestik. Beberapa unsur turut mendukung
ketepatan jadwal penerbangan.
"Tidak selalu keterlambatan adalah
salah pesawatnya, bisa juga karena tingkat kepadatan bandara," tuturnya
usai acara “Bincang-bincang Informal Awal Tahun Bersama Singapore
Airlines” Waroeng Kita, Jalan H.R. Rasuna Said, Jakarta, Rabu
(18/01/2012). "Saat satu bandara penuh, maka tidak memungkinkan untuk
pesawat tersebut landing. Karena itu, ia (pilot-red) harus menunggu izin
landing lalu lintas bandara tersebut," lanjutnya.
Selain itu,
menurutnya, penyebab delay antara lain bisa karena adanya sistem yang
terganggu. "Tidak ada sistem penerbangan yang sempurna. Saat pengecekan,
sangat mungkin ada beberapa masalah teknik pesawat yang harus diperiksa
lebih lanjut sehingga penerbangan terpaksa ditunda. Lebih baik
terlambat asal selamat, bukan?" tukasnya.
David mengakui, hampir
semua maskapai di berbagai negara dan bandara pasti pernah mengalami
keterlambatan. "Ini adalah persoalan yang sangat umum dan biasa terjadi.
Hal ini hanya menunjukkan bahwa tidak ada penerbangan yang sempurna,"
tutupnya.
(Okezone)
Thu, 2012-01-19 13:01 http://infopenerbangan.com/12/01/19/delay-pesawat-tidak-selalu-salah-maskapai
Tidak ada komentar:
Posting Komentar